Danrem 084/BJ Meninjau Langsung Korban Gempa Bawean
Surabaya – Komandan Korem 084/Bhaskara Jaya Brigjen TNI Yusman Madayun, S.I.P. Bersama Rombongan Melaksanakan Peninjauan langsung terhadap korban gempa di pulau Bawean Kab. Gresik, jawa timur. Gempa yang mengguncang wilayah tersebut menyebabkan kerusakan rumah dan insfratruktur lainya. Kamis, (28/03/2024).
Tidak hanya meninjau lokasi gempa saja, pada kesempatan ini Danrem 084/BJ juga memberikan bantuan secara langsung kepada korban yang terdampak bencana.
Kegiatan peninjauan dan bantuan ini merupakan wujud nyata dari peran TNI untuk membantu masyarakat dalam menghadapi situasi darurat akibat bencana alam. “Ujar Danrem 084/BJ”.